Have an account?
Posted by Vendy PPs UNM on Minggu, 16 Mei 2010 in
KEJUARAAN TENIS MEJA ANTAR SATUAN


Tampil meyakinkan pada babak penyisihan pertama, tim Tenis Meja Persus (staf Personel dan staf Khusus) melaju ke babak berikutnya setelah mengalahkan tim Rumkit pada kejuaraan Tennis Meja beregu antar satuan di GOR Lanud Pekanbaru, Selasa (23/3).

Pertandingan beregu Tenis Meja ini memainkan 3 partai pertandingan dengan dua partai ganda dan satu partai tunggal, pada ganda pertama tim rumkit berhasil mengalahkan Persus dengan skor dua set langsung, sedangkan pada partai ganda kedua, tim Persus berhasil menyamakan kedudukan dengan mengandaskan ganda kedua Rumkit dengan dua set langsung. Pada partai penentuan, tunggal Persus memastikan tim Persus maju kebabak berikutnya dengan menundukkan tunggal Rumkit dua set langsung. Akhirnya skor 2-1 dimenangkan oleh tim Persus dan berhak maju ke babak berikutnya.

Sementara itu tim beregu Tenis Meja Paskhas 462 berhasil menyisihkan tim Skadron 12 dengan skor 2-0, pada pertandingan lainnya tim Tenis Meja Logos (logistik dan operasi) tersisih setelah dikandaskan tim Nexus (skatek 045) dengan skor 2-0.

Direncanakan pada sore hari ini akan dilangsungkan babak semi final ditempat yang sama, dimana tim yang akan bertanding adalah tim Persus melawan tim Satpomau, tim Paskhas 462 ditantang tim Nexus.

Sedangkan pada pertandingan cabang olahraga Sepak takraw yang dilangsungkan kemarin tim Sepak Takraw Paskhas berhasil mengalahkan tim Satpomau dengan skor 2-1 dan tim Nexus Skatek 045 mengandaskan tim Rumkit dengan skor 2 set langsung.

Pertandingan olahraga antar satuan yang dilangsungkan di Lanud Pekanbaru ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-64 TNI Angkatan Udara yang jatuh 9 April 2010 nanti
0 Responses to “ ”:

Posting Komentar